my name

Welcome

Delete this widget from your Dashboard and add your own words. This is just an example!

TUGAS ANDRAGOGI IV

Rabu, 09 Maret 2011

PERANAN SURAT KABAR SEBAGAI SARANA KOMUNIKASI DALAM PENDIDIKAN ORANG DEWASA
Komunikasi adalah suatu hal yang esensial dalam pembelajaran. Materi pembelajaran tentulah tidak akan tersampaikan dengan baik jika komunikasi yang dilakukan tidak efektif. Sebuah komunikasi yang baik menuntut pemahaman akan hal yang disampaikan kepada penerima pesan. Dengan tersampaikannya pesan dengan baik dan teratur, maka komunikasi tentu berjalan dengan efektif.
Bagi sebagian besar organisasi,berita merujuk pada artikel yang dicetak dalam surat kabar lokal.sebagai alat penghubung masyarakat yang mempunyai nilai tinggi,terutama jika nama dan foto peristiwa dicantumkan.biasanya surat kabar menjangkau seluruh lapisan masyarakat.diperkirakan 85% yang membacanya adalah orang deawasa.oleh karena itu berita menempati prioritas tertinggi dalam daftar rencanamedia konunikasi tertulis pendidikan orang dewasa.
`         Pers adalah usaha percetakaan dan penerbitan berita melalui surat kabar, majalah, radio, televisi dll. Pers mulai muncul dan berkembang di tanah air sejalan dengan masuknya perkembangan teknologi medern dan paham - paham baru pada akhir abad ke-19. Pada awalnya surat kabar hanya dapat dinikmati oleh kalangan masyarakat Belanda dan Cina.
Beberapa surat kabar yang beredar dimasyarakat yang diterbitkan kalangan pengusaha Cina dan pribumi :
1. Sumatra : Sinar Soematra, Tjahaja Soematra, Pemberita Atjeh, dan Pertja Barat.
2. Jawa : Bromantani, Pewarta Soerabaja, Kabar Perniagaan, Pemberitaan Betawi, Pewarta Hindia, Bintang pagi, Sinar Djawa, dan Poetra Hindia.
3. Kalimantan : Pewarta Borneo.
4. Sulawesi : Pewarta Manado.
         Seiring dengan bangkitnya kesadaran nasional, pers telah dimanfaatkan sebagai sarana untuk menyebarluaskan cita - cita mencapai Indonesia merdeka. Pada masa pergerakan nasional, terbit surat kabar yang dikelola organisasi - organisasi pergerakan sebagai berikut :
a. Darmo Kondo : dikelola oleh Budi utomo.
b. Oetoesan Hindia : dikelola oleh Sarikat Islam.
c. Het Tijdschrift : dikelola oleh De Express yang diterbitkan oleh Indische Partij.
            Surat kabar dan majalah yang diterbitkan kalangan pribumi Indonesia tidak saja membahas persoalan politik. Sebagai usaha membangkitkan semangat nasionalisme, surat kabar tersebut membahas juga masalah yang berkaitan dengan ekonomi, sosial, budaya, bahkan menyangkut soal keamanan negri. Beberapa artikel yang sering muncul dalam beberapa media massa ditulis tokoh - tokoh pers dengan menggunakan nama singkatan, antara lain A.M. ( Abdoel Muis ), O.S.Tj. (Oemar Said Tjokroaminoto), dan H.A.S. (Haji Agus Salim).
          Munculnya beberapa surat kabar dan majalah di Indonesia mendorong pemerintah Hindia-Belanda untuk menghambat laju pengaruh pers. Dalam upaya mengawasi pers bumiputra, Belanda memanfaatkan Staatblad ( Lembaran Negara ) nomor 74 tahun 1856. Disebutkan bahwa bagi penerbit yang dianggap menggangu ketertibanumum akan dikenakan pidana penjara selama 3 sampai 12 bulan.
Para pemuda Indonesia di negri Belanda tetap bersemangat menerbitkan majalah Hindia Poetra. Majalah tersebut berupa jurnal yang diterbitkan oleh Indisvhe Vereniging pada tahun 1916. Seiring dengan perubahan struktur dan sifat perjuangan, nama Indische Vereniging diganti dengan nama Perhimpunan Indonesia. Begitu pula nama majalah Hindia Poetra diganti dengan nama baru, Indonesia Merdeka.
            Sejak tahun 1924 majalah Indonesia Merdeka diterbitkan dalam dua bahasa, yaitu Indonesia dan Belanda. Penulis artikel pada majalah tersebut tidak dicantumkan. Selain itu, penyebarannya juga dilakukan secara rahasia. Kendati demikian, majalah tersebut mempunyai banyak pelanggan, seperti para mahasiswa, guru besar, pejabat pemerintah, wiraswasta,dan redaktur surat kabar.
Referensi :
-        Suprijanto,H. (2007). Pendidikan Orang Dewasa; dari teori hingga aplikasi. Jakarta: Bumi Aksara

0 komentar: